Cirebon, korankabarnusantara.co.id – Polresta Cirebon melaksanakan Bakti Sosial Kesehatan (Bakso Kes) di Masjid Al Ikhlas, Kelurahan Tukmudal, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, pada Jumat (14/2/2025). Kegiatan ini diikuti oleh puluhan warga yang memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis yang diselenggarakan oleh Dokkes Polresta Cirebon.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, menjelaskan bahwa kegiatan Bakso Kes ini memberikan layanan pemeriksaan kesehatan secara gratis kepada masyarakat. “Alhamdulillah, masyarakat sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” ujar Kombes Pol Sumarni.
Sebanyak 65 warga mengikuti pemeriksaan kesehatan di Masjid Al Ikhlas Tukmudal. Dalam pemeriksaan tersebut, ditemukan beberapa keluhan kesehatan di antaranya 7 orang dengan gejala Chepalgia (sakit kepala), 9 orang dengan Myalgia (sakit otot), 12 orang mengalami hipertensi, 5 orang dengan ISPA (infeksi saluran pernapasan atas), 2 orang menderita Gastritis (peradangan lambung), 10 orang tanpa keluhan, dan 20 orang dengan keluhan lainnya.
Selain pemeriksaan, petugas Dokkes Polresta Cirebon juga memberikan obat-obatan secara gratis sesuai dengan keluhan kesehatan masing-masing warga yang diperiksa.
Kegiatan Bakti Sosial Kesehatan ini merupakan program rutin yang diselenggarakan oleh jajaran Dokkes Polresta Cirebon. “Semoga kegiatan ini dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” tambah Kombes Pol Sumarni.
(Nuhman)