Garut, korankabarnusantara.co.id – Polres Garut melalui Tim Patroli Perintis Presisi Sat Samapta kembali melaksanakan kegiatan patroli rutin di wilayah Jl. RSU Dokter Slamet, sebagai bagian dari upaya pengamanan selama bulan suci Ramadhan yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa dini hari, pukul 00.26 WIB (11/03/2025).
Kasat Samapta AKP Masrokan, S.E., menjelaskan bahwa kegiatan patroli tersebut bertujuan untuk mencegah aksi premanisme, C3 (Curat, Curas, Curanmor), balap liar, serta perang sarung yang sering terjadi selama bulan Ramadhan. Selain itu, patroli juga difokuskan untuk mengawasi wilayah sekitar Jl. RSU Dokter Slamet Garut.
Saat patroli berlangsung, petugas menemukan sekelompok remaja berjumlah 8 orang yang sedang ugal-ugalan menggunakan sepeda motor (R2). Beberapa identitas pelaku yang terlibat dalam kejadian tersebut adalah Sdr. D (17), Z (22), DP (16), A (18), FA (16), W (16), Z (17), dan AR (17).
Tim patroli segera memberikan himbauan kepada para remaja tersebut untuk berhati-hati dan menjaga keselamatan dalam berkendara, serta mengingatkan mereka agar tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat menimbulkan gangguan Kamtibmas, seperti balap liar dan perilaku ugal-ugalan di jalanan.
“Para pemuda tersebut kami berhentikan dan kami amankan di Polsek Tarogong Kidul untuk didata dan diberikan pembinaan agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” ujar Kasat Samapta.
Selain itu, patroli juga berfokus pada upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di sekitar Jl. RSU Dokter Slamet. Dengan adanya patroli ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan dan menjaga kondusivitas wilayah selama bulan suci Ramadhan.
Kegiatan ini merupakan salah satu langkah preventif yang dilakukan oleh Polres Garut untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Tim Patroli Perintis Presisi Sat Samapta akan terus melaksanakan kegiatan patroli rutin guna menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat.
(Risa)