Garut – Hari ini, Rabu (29/01/2025), diperkirakan menjadi puncak arus balik libur panjang Isra Mi’raj dan Imlek 2025. Kasat Lantas Polres Garut, IPTU Aang Andi Suhandi S.A.P., memberikan beberapa himbauan penting untuk para pemudik agar perjalanan mereka lancar dan aman.
“Pertama, kami mengimbau agar setiap pemudik mempersiapkan diri dan melakukan pengecekan kesiapan kendaraan sebelum melaksanakan perjalanan,” ujar Kasat Lantas saat ditemui oleh awak media.
Selain itu, Kasat Lantas juga mengingatkan kepada masyarakat yang akan kembali ke rumah masing-masing untuk memilih waktu yang tepat dan mengatur perjalanan dengan bijak.
“Kami berharap masyarakat tidak kembali secara bersamaan, agar tidak terjadi kepadatan yang berlebihan di sepanjang arus lalu lintas, baik di jalan tol maupun arteri,” tambahnya.
Selanjutnya, ia mengimbau agar seluruh pengguna jalan mematuhi peraturan lalu lintas dan selalu mengikuti petunjuk serta arahan petugas di lapangan.
“Pengendara juga diharapkan untuk tetap berhati-hati, waspada, dan fokus selama perjalanan, mengingat cuaca musim hujan yang dapat memengaruhi kondisi jalan. Selalu utamakan keselamatan dan tertib berlalu lintas,” lanjut Aang.
Dengan himbauan tersebut, Kasat Lantas berharap agar perjalanan masyarakat selama libur panjang ini dapat berjalan dengan aman, tertib, selamat, dan lancar hingga sampai tujuan masing-masing.
(Risa)